BATIK FASHION CARNAVAL KABUPATEN CIREBON TAHUN 2013 BERLANGSUNG MERIAH




Untuk pertama kalinya Kabupaten Cirebon pada 30 Maret Tahun 2013 telah menyelenggarakan Batik Fashion Carnaval pada hari Sabtu Tanggal 30 Maret Tahun 2013 atau tepatnya 1 tahun yang lalu, dasar dari penyelenggaraan Batik Fashion Carnival bisa dilihat dari kutipan Keputusan Kepala Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olah Raga mengenai Penyelenggraan Batik Fashion Carnaval di Bawah ini : 

KEPUTUSAN KEPALA DINAS KEBUDAYAAN, PARIWISATA,
PEMUDA DAN OLAH RAGA KABUPATEN CIREBON

NOMOR      : 556/         -Disbudparpora/2013
LAMPIRAN : 1 (Satu) lembar.


TENTANG

PENYELENGGARAAN
BATIK FASHION CARNIVAL DAN PAMERAN KEPARIWISATAAN
KABUPATEN CIREBON TAHUN 2013

KEPALA DISBUDPARPORA KABUPATEN CIREBON



Menimbang              : a.  bahwa untuk melestarikan dan mengembangkan Batik serta mempromosikan potensi Kepariwisataan Kabupaten Cirebon, perlu adanya promosi potensi daerah melalui Kegiatan Fashion Carnival Batik dan Pameran Tahun 2013;
                             

Sebagai salah satu upaya mengimplementasikan peranan Pemerintah untuk melestarikan dan mengembangkan batik serta mempromosikan kepariwisataan di Kabupaten Cirebon, Disbudparpora  menyelenggarakan suatu kegiatan promosi yang dikemas dalam suatu event karnaval yang menitikberatkan pada pengembangan kreasi batik dan pameran mengenai kepariwisataan, yang dapat menarik perhatian dan minat Pemerintah, masyarakat umum, budayawan, seniman, pelaku kepariwisataan serta  wisatawan, agar dapat lebih mengetahui tentang Batik khususnya Batik Cirebon , mulai dari upaya-upaya pelestarian sampai dengan kreasi pengembangannya serta kepariwisataan di Kabupaten Cirebon.

Mengenai PESERTA BATIK FASHION CARNIVAL KABUPATEN CIREBON TAHUN 2013 yang lalu yaitu ::

- Kelompok peserta berpakaian menarik / unik hasil kreasi desain dengan   mempergunakan bahan dasar batik

-   Model pakaian yang diperagakan adalah merupakan hasil kreasi desain dengan tema nuansa Kingdom secara universal

-    Peserta dalam tampilan utama ini adalah merupakan peserta desain fesyen baik dari dalam maupun luar Kabupaten Cirebon yang diberikan penilaian

- Setiap   peserta   selain   menampilkan    pakaian hasil desainnya juga diwajibkan memperagakannya dalam kemasan tampilan yang atraktif yang dapat dilengkapi pula dengan properti yang diperlukan, dengan jumlah orang dalam satu kelompok peserta maksimal 6 orang.

Keseluruhan penampilan dalam karnaval ini diarahkan menjadi suatu kolaborasi tampilan iring-iringan gelaran kolosal yang terpadu bernuansa Kemegahan Kerajaan, dengan maksud agar pengembangan promosi pariwisata dan karnaval batik ini mendapat kemasan karnaval yang meriah.

Pada Batik Fashion Carnival yang telah diselenggarakan tahun lalu tepatnya pada Hari Sabtu Tanggal 30 Maret Tahun 2013 ratusan masyarakat Kabupaten Cirebon menyerbu kompleks kantor Pemerintah Kabupaten Cirebon yang terletak di jantung Kecamatan Sumber demi untuk menyaksikan karnaval batik yang diikuti puluhan regu dari berbagai instansi baik pemerintah maupun swasta.

Karnaval batik ini mengambil start di depan Kodim 0620 Sumber di Kelurahan Watubelah, Kecamatan Sumber. Kemudian, iring-iring berjalan menuju finis di depan kantor Pengadilan Negeri Sumber Jalan Sunan Drajat. Sebelum finis, mereka harus melintasi Jalan Sultan Agung, Jalan Dewi Sartika, Jalan Sumber-Sidawangi dan Jalan Sunan Drajat.

Berikut di bawah ini adalah Kemeriahan BATIK FASHION CARNIVAL KABUPATEN CIREBON TAHUN 2013 ::














Tim Juri pada Batik Fashion Carnival Kabupaten Cirebon  Tahun lalu yaitu ::
  1. Komar
  2. Arief Rachmanto
  3. Ir. Benni Buldansyah 
Dan pada Tahun 2014 ini Kabupaten Cirebon akan kembali akan mengadakan Batik Fashion Carnaval pada Bulan April  Tahun 2014, mengenai infonya Penyelenggaraan dan Pendaftaran nya akan dipublish dalam waktu dekat....

Silahkan Berbagi Share Info Ini ke Teman anda Melalui Facebook,Twitter dan Google plus di bawah ini ::




Cara Pasang Kotak Komentar Facebook di Blogspot